HM. Sukiman Azmy, Bupati Lombok Timur |
Lombok Timur, Selaparangnews.com - Bupati Lombok Timur, H.M. Sukiman Azmy meminta supaya kenaikan angka kasus aktif Covid-19 di Lombok Timur tidak dibesarkan-besarkan, mengingat level keganasan varian omicron lebih rendah dibandingkan varian-varian lainnya.
Kendati Ia mengakui bahwa kasus Aktif Covid-19 di Lombok Timur mengalami peningkatan, dari 12 menjadi 45, namun Ia mengimbau supaya masyarakat tidak terlalu khawatir dengan hal itu.
"Ya kita memang mengalami kenaikan, tapi mohon jangan dibesarkan-besarkan, Omicron ini levelnya sudah sangat turun dari pada varian delta," kata Bupati saat ditemui awak media pasca menghadiri rapat sidang Paripurna di Kantor DPRD Kabupaten Lombok Timur pada Kamis, 10 Februari 2022.
Bupati mengatakan bahwa masyarakat tidak perlu panik dengan adanya peningkatan angka kasus covid aktif tersebut yang terjadi satu minggu terakhir ini di Lombok Timur.
Ketika ada yang merasakan gejala-gejala yang mengarah ke Covid, lanjut Bupati, jangan terlalu dipikirkan, cukup dengan mengkonsumsi obat dan istirahat yang cukup.
"Jangan terlalu dipikirkan, cukup dengan segera minum obat, istirahat yang banyak, makan yang banyak dan yang enak dan juga olahraga yang banyak," pungkas Bupati. (Yns)