Acara Pelepasan bersama Siswa-Siswi se Desa Beraban |
SELAPARANGNEWS.COM - SD Negeri yang terdiri dari SD Negeri 1, 3 dan 4 yang berada di wilayah Desa Beraban, Kecamatan Kediri, Kabupaten Tabanan, Provinsi Bali gelar pelepasan siswa-siswi kelas 6 Tahun pelajaran 2023-2024. Pelepasan bertempat di Wantilan Desa Beraban pada Jum'at, (04/06/2024).
Acara pelepasan dimeriahkan dengan penampilan siswa-siswi masing-masing sekolah seperti Tarian Puspanjali, Tari Kreasi, Tari Manukrawa, Tari Kreasi Nusantara dan Drama Tari.
I Ketut Sewitera, S. Pd., selaku perwakilan Kepala SD se Desa Beraban, dalam sambutan menyampaikan bahwa Sekolah Dasar yang berada di Desa Beraban memiliki prestasi, baik dari aspek akademik dan non-akademik.
"Astungkara, tidak mengecewakan. baik prestasi akademik maupun non-akademik terbukti Beraban diperhitungkan," ucapnya.
Lebih lanjut, Pak tut panggilan akrabnya memberikan apresiasi setinggi-tingginya ke pada bapak ibu guru dan semua stakeholder yang telah mencurahkan isi hati dan pikirannya untuk semua peserta didik.
"Semua tenaga mencurahkan hati dan pikiran," lanjutnya.
Turut hadir dalam kegiatan pelepasan tersebut perbekel desa Beraban, Dedesa adat desa Beraban, Ketua BPD desa Beraban, Ketua LPM desa Beraban, Ketua TIM RAPBDES Desa Beraban, Ketua komite SD Negeri se-Desa Beraban, Pengurus Pendidikan Desa Beraban, Kepala SMP Negeri 3 Kediri, Babinsa Desa Beraban, Bhabinkamtibmas desa Beraban, bapak/i guru SD Negeri Se-Desa Beraban. (Maz)