Notification

×

Iklan

Iklan

Pemkab Lotim Pinjamkan Eks Puskesmas Labuhan Lombok Jadi Kantor Subdenpom Persiapan

Friday, August 30, 2024 | August 30, 2024 WIB Last Updated 2024-08-30T15:30:54Z

Serah terima pinjam pakai eks Puskesmas Labuhan Lombok oleh Pj. Sekda Lotim ke Dandenpom IX/2 Mataram

SELAPARANGNEWS.COM - Pemerintah Kabupaten Lombok Timur resmi serah terima pinjam pakai eks Puskesmas Labuhan Lombok jadi Kantor Sub Detasemen Polisi Militer (Denpom) Persiapan Lombok Timur. Acara penyerahan barang milik Pemkab Lotim itu dilaksanakan Jum'at, (30/08/2024), antara H. Hasni, Pj. Sekda Lotim dengan Dandenpom IX/2 Mataram Letkol. Cpm Ahmad Suraidy. 


Dalam sambutannya, Hasni mengakui Pemkab Lotim butuh keamanan di. Ia berharap Kodam di wilayah NTB bisa terwujud mengingat NTB memiliki banyak kawasan-kawasan penting yang dapat mendongkrak perekonomian, seperti Bandara Internasional, Sirkuit Mandalika serta spot-spot pariwisata yang begitu maju. "Ada 2 pulau yang begitu padat aktivitas ekonominya semoga Kodam di NTB segera terwujud," harapnya.


Pemkab Lotim, lanjut Hasni, sangat mendukung adanya Subdenpom Persiapan di Kabupaten Lombok Timur. Terbukti bangunan milik Pemkab Lotim berupa tanah dan bangunan Eks-PKM Lab Lombok diberikan untuk dipinjam pakai. 


Baginya, masalah keamanan itu nomor satu. Pasalnya, kalau sudah aman maka investasi, kegiatan keagamaan dan aktivitas masyarakat apapun akan berjalan dengan aman dan lancar tanpa hambatan.


Pj. Sekda menyebutkan salah satu pertimbangan Penjabat Bupati Lombok Timur menyetujui memberikan pinjam pakai Eks Puskesmas Labuhan Lombok selama 3 tahun, yaitu melihat keseriusan keberadaan Subdenpom Persiapan yang ada di Lombok Timur. 


Apalagi, kata Pj. Sekda, pengisian tempat itu ditingkatkan sesuai dengan harapan, maka tidak menutup kemungkinan sebelum 3 tahun pinjam pakai, bisa diberikan secara definitif dalam bentuk hibah kepada TNI. 


"Lombok Timur memang membutuhkan keamanan, Pj. Bupati menyerahkan tanah di pinggir pantai untuk pembangunan kantor Polairud dan Pemerintah Daerah akan mencarikan lokasi untuk pembuatan Kantor Angkatan Laut," pungkasnya.


Sebelumnya, Dandenpom IX/2 Mataram Letkol. Cpm Ahmad Suraidy mengucapkan terimakasih atas respon baik Pemkab Lotim untuk memanfaatkan barang milik pemerintah tersebut. Ia berharap nantinya tempat itu bisa diberikan sepenuhnya dalam bentuk hibah apabila sudah terisi 100 persen. 


"Untuk sementara nanti akan kita isi 40 persen sambil menunggu nomenklatur berubah dari Subjenko persiapan menjadi Subdenpom Lombok Timur," tutupnya. (Yns) 

×
Berita Terbaru Update