Notification

×

Iklan

Iklan

Warga Kesik Diberikan Ilmu Penanggulangan Bencana di Lokasi TMMD 121 Lotim

Friday, August 16, 2024 | August 16, 2024 WIB Last Updated 2024-08-15T16:56:00Z

Penyuluhan Kebencanaan bagi Warga di Lokasi TMMD 121 Kodim 1615 Lotim

SELAPARANGNEWS.COM - Masyarakat Desa Kesik Kecamatan Masbagik diberikan penyuluhan bidang penanggulangan bencana oleh BPBD Lotim. Kamis (15/08/2024).


Kegiatan ini merupakan bagian dari kegiatan non-fisik TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-121 Tahun Anggaran 2024. 

Penyuluhan ini mencakup penanganan berbagai jenis bencana alam seperti tanah longsor, banjir, dan gempa bumi. Materi yang disampaikan oleh BPBD Lombok Timur diharapkan dapat meningkatkan kesiapsiagaan masyarakat dalam menghadapi situasi darurat.

Koordinator Umum TMMD ke 121 Kodim 1615 Lotim,Kapten Inf Agil yang juga Pasiter Kodim 1615/Lotim mengatakan betapa pentingnya penyuluhan penanggulangan bencana alam kepada masyarakat.

"Tujuan dari penyuluhan ini adalah agar masyarakat memahami langkah-langkah yang harus dilakukan ketika terjadi bencana alam," tegasnya. (SN) 
×
Berita Terbaru Update