![]() |
Sidang Paripurna DPRD Lombok Timur dengan agend tanggapan dan penyampaian rekomendasi Gabungan Komisi terhadap LKPJ Bupati tahun 2024 |
SELAPARANGNEWS.COM - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lombok Timur memberikan rekomendasi kepada pemerintah daerah untuk membubarkan atau Merger (dilebur, digabungkan -red) Dua Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) yang dinilai selalu membebani APBD sejak tahun 2019 sampai sekarang.
Hal itu disampaikan Saiful Bahri, Anggota Komisi III DPRD Lotim saat menjadi pelapor dalam sidang paripurna penyampaian tanggapan gabungan komisi terhadap LKPJ Bupati Tahun 2024 pada Kamis lalu, 27 Februari 2025.
Katanya, Dua BUMD tersebut selalu mengalami kerugian sejak tahun 2019 hingga sekarang, karena itu gabungan Komisi sepakat untuk merekomendasikan pembubaran atau merger BUMD tersebut.
"Terhadap keberadaan BUMD Lombok Timur, ada beberapa BUMD yang mengalami kerugian sejak tahun 2019, yaitu PD. Selaparang Energi dan PD. Agro Selaparang. Dan gabungan Komisi merekomendasikan kepada Pemerintah Daerah agar kedua perusahaan daerah tersebut untuk dibubarkan saja atau dimerger jika terus membebani APBD Kabupaten Lombok Timur," jelasnya.
Sekda Kabupaten Lombok Timur HM. Juaini Taofik usai menghadiri Paripurna tersebut mewakili Bupati mengatakan bahwa untuk PD. Selaparang Agro masih bisa disebut sehat meskipun belum bisa untung. Sementara untuk PD. Selaparang Energi, Ia mengatakan bahwa BUMD itu memang masih sakit. "Beda sehat dengan untung ya," tegasnya.
Kendati demikian, Sekda memaparkan bahwa keberadaan BUMD itu tidak semata-mata berorientasi profit seperti perusahaan pada umumnya, melainkan lebih kepada pelayanan kepada masyarakat.
"BUMD ini kan tidak semata-mata mencari keuntungan, beda dia dengan perseroan yang memang diciptakan untuk meraih keuntungan," jelasnya.
Yang namanya BUMD itu, kata dia, memiliki dua sisi yang tidak bisa dipisahkan, yang pertama adalah sisi pelayannya di samping sisi keuntungannya, seperti PD. Selaparang Energi yang melayani pembelian bahan bakar solar bagi nelayan. Sementara untuk PD. Agro Selaparang melayani pembelian Pupuk, Es Batu, dan juga Pakan.
Sekda mengatakan bahwa kinerja BUMD tersebut memang masih perlu ditingkatkan lagi agar lebih sehat dan nantinya bisa mendapatkan keuntungan bagi daerah. Semua yang direkomendasikan Dewan, kata dia, akan disampaikan kepada Bupati yang baru. "Meskipun begitu, kami tidak membantah kondisi BUMD yang menjadi rekomendasikan Dewan tersebut," pungkasnya. (Yns)